Home  |   About Us  |   Contact Us
021 8690 6782

021 8690 6781

0816 1740 8900

sales@alatlabor.com

 
Home   »   Artikel   »   Pengertian PH Meter Lengkap
 

Onset-HOBO-MX2500-pH-Logger-without-bottle1.jpg

Pengertian PH Meter Lengkap

Senin, 20 Mei 2024

 

pH meter adalah alat yang berfungsi ntuk mengukur pH (keasaman atau alkalinitas) dari cairan (meskipun probe khusus terkadang digunakan untuk mengukur pH zat semi-padat).

 

Sebuah pH meter khas terdiri dari probe pengukuran khusus atau elektroda yang terhubung ke meteran elektronik yang mengukur dan menampilkan pembacaan pH.

 

Probe atau Elektroda merupakan bagian penting dari pH meter, Elektroda adalah batang seperti struktur biasanya terbuat dari kaca. Pada bagian bawah elektroda ada bohlam, bohlam merupakan bagian sensitif dari probe yang berisi sensor.

 

Jangan pernah menyentuh bola dengan tangan dan bersihkan dengan bantuan kertas tisu dengan tangan sangat lembut. Untuk mengukur pH larutan, probe dicelupkan ke dalam larutan. Probe dipasang di lengan dikenal sebagai probe lengan.

 

Kelebihan dari pengunaan pH meter :

1. Pemakaiannya bisa berulang-ulang
2. Nilai pH terukur relative cukup akurat
Larangan pegunaan :


PH meter ini tidak boleh digunakan untuk mengukur cairan sbb :

 
1.    Air panas melebihi suhu kamar karena pengukuran menjadi tidak presisi
2.    Air es / air dingin dibawah suhu kamar karena pengukuran menjadi tidak presisi
3.    Jenis air / cairan lainnya yg tidak masuk dalam range pengukuran dari spesifikasi alat ini

 

Cara Pengukuran Dengan ph meter :

  • Siapkan sampel larutan yang akan di check pH-nya
  • Jika larutan panas, biarkan larutan mendingin sampai dengan suhunya sama dengan suhu ketika kalibrasi. Contohnya jika kalibrasi dilakukan pada suhu 20°C maka pengukuranpun dilakukan pada suhu 20°C
  • Buka penutup plastic elektroda, bilas dengan air DI dan keringkan dengan menggunakan kertas tisu
  • Nyalakan pH meter dengan menekan tombol ON/OFF
  • Masukan elektroda kedalam sampel, kumudian putar agar larutan homogeny
  • Tekan tombol MEAS untuk memulai pengukuran, pada layar akan muncul tulisan HOLD yang kelapkelip
  • Biarkan sampai tulisan HOLD pada layar berhenti kelap-kelip
  • Nilai pH yang ditunjukan pada layar adalah nilai pH larutan yang di check
  • Matikan pH meter dengan menekan kembali tombol ON/OFF

 

Cara Merawat Ph meter :

 

  • Batere, penggantian batere dilakukan jika pada layar muncul tulisan low battery
  • Elektroda, pembersihan elektroda bisa dilakukan berkala setiap minimal satu minggu satu kali. Pembersihannya menggunakan larutan HCL 0.1N (encer) dengan cara direndam selama 30 menit, kemudian dibersihkan dengan air DI
  • Penyimpanan, ketika tidak dipakai, elektroda terutama bagian gelembung gelasnya harus selalu berada pada keadaan lembab. Oleh karena itu penyimpanan elektroda disarankan selalu direndam dengan menggunkan air DI. Penyimpanan pada posisi kering akan menyebabkan membrane gelas yang terdapat pada gelembung elektroda akan mudah rusak dan pembacaannya tidak akurat.
  • Suhu penyimpan. Ketika disimpan, pH meter tidak boleh berada pada suhu ruangan yang panas karena akan menyebabkan sensor suhu pada alat cepat rusak.

 

Ayo segera dapatkan Ph meter berkualitas untuk mengukur ph air, bisa hubungi kontak kami dibawah ini.

Our Office : Jl. Radin Inten II No. 61A Duren Sawit
Phone : (021) 8690 6782, 0816 1740 8900
Fax : (021) 8690 6781
E-mail : sales@anm.co.id - anugrah.niaga.mandiri@gmail.com
Website : http://www.anm.co.id